Reses DPRD Sumedang, Warga Ingin Akses Penghubung Paseh-Cisarua Dibuka Kembali

Anggota DPRD Sumedang Fraksi PKB, Agung Gundara saat reses dan kerjabakti bersama warga di Jembatan Haurkuning, Paseh, Minggu (5/12/2021). by Alda

KABARSUMEDANG  — Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sumedang Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Agung Gundara mengakui, jembatan penghubung antara dusun Haurkuning dengan dusun Jambu Landeuh terancam roboh. Bahkan, riskan untuk dilalui kendaraan dan pejalan kaki. 

"Olehsebab itu melalui kegiatan reses ini, kami bersama warga setempat bergotong royong memperbaiki jembatan penghubung akses jalan desa Haurkuning," ujar Agung kepada wartawan setelah kegiatan Reses Sidang I DPRD di Jembatan Desa Haurkuning, Paseh, Sumedang, Jawa Barat (Jabar), Minggu (5/12/2021). 

Selain itu, sambung Agung, ada beberapa aspirasi dari masyarakat yang perlu disikapi serius diantaranya,  akses jalan penghubung kecamatan Paseh dengan Cisarua dapat digunakan kembali. 

"Ya, warga disini menginginkan jalan milik pemda Sumedang yang juga penghubung antara Paseh dan Cisarua dapat dilintasi kembali oleh kendaraan. Mengingat, lebih dari 10 tahun akses penghubung ini terputus akibat jembatan diatas sungai Cibeureum yang merupakan penghubung antara desa Haurkuning dengan Cipandanwangi sudah roboh," terangnya. 

Agung mengatakan, meski sudah ada komunikasi dengan pihak Pemda Sumedang terkait akses penghubung itu, dirinya bersama warga mengharapkan secepatnya jalan tersebut dapat dilalui dan dimanfaatkan oleh masyarakat. 

"Jika kedepannya akses penghubung ini sudah dapat dilalui oleh kendaraan, tentu akan memberikan dampak positif bagi masyarakat. Sebab, akses ini dinilai dapat menopang peningkatan perekonomian didaerah yang notabene wilayah pertanian," tandasnya. 

Sementara itu, salahsatu warga Desa Haurkuning, Jajang (45) membenarkan, adanya keinginan warga perihal digunakannya kembali akses penghubung kecamatan Paseh dengan kecamatan Cisarua. 

"Mudah mudahan aspirasi atau keinginan kami dapat direalisasikan secepatnya oleh pihak-pihak terkait," tandasnya. ***


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Aksi Menanam Pohon di Lahan Kritis Warnai HUT Jatinangor ke-21 dan Sumedang ke-443

Ribuan Praja dan Civitas Akademika IPDN Jatinangor Lakukan Vaksinasi Tahap Pertama

Hari Pertama Pemasangan Steel Box Girder di Interchange Tol Cileunyi Berjalan Lancar